NEWS UPDATE :  

Berita

Kemah Penerimaan Tamu Ambalan Pangkalan SMAN 24 Batam Tahun Pelajaran 2023-2024

Seperti awal tahun pelajaran pada umumnya, setiap tahunnya hampir seluruh sekolah pasti mengadakan penerimaan tamu ambalan sebagai simbol penerimaan siswa baru sebagai anggota pramuka. Hal itulah yang dilakukan Pangkalan Pattimura Fatmawati sebagai induk Pangkalan SMAN 24 Batam pada Jumat dan Sabtu, 25-26 Agustus 2023.

Kemah tersebut diadakan selain dengan tujuan pangkalan menerima anggota baru juga pelantikan anggota dari yang sebelumnya penggalang ke penegak. Karena seperti yang kita tahu siswa pada jenjang SMP masuk dalam kategori pramuka penggalang dan SMA masuk pada golongan pramuka penegak. Sehingga setelah mengikuti kemah ini, seluruh peserta didik kelas X telah sah naik tingkat menjadi pramuka penegak.

Kemah ini diadakan 2 hari satu malam dengan kegiatan syarat makna dan nilai pembelajaran, diantaranya materi wawasan kebangsaan, pengetahuan pertahanan diri melalui kegiatan jurit malam  dan tentu saja malam puncak diisi dengan penyalaan api unggun. Seluruh peserta nampak semagat dalam mengikuti seluruh rangkaian acara hingga usai. Syukur Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar dan seluruh siswa dapat kembali kerumahnya masing-masing dengan selamat.

PEMBERITAHUAN

Peringan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445H

Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa 2023-2024

Bengkel Menulis CERPEN Siswa SMA Se-Kota Batam

Pelaksanaan ANBK Tahun Pelajaran 2023/2024 SMAN 24 Batam

Kalender

Desember 2023

Mg Sn Sl Rb Km Jm Sb
1 2
3 4 5 6 7 8 9
10 11 12 13 14 15 16
17 18 19 20 21 22 23
24 25 26 27 28 29 30
31
Alamat Sekoalah SMAN 24 Batam
Alamat :

Jl.KH Ahmad Dahlan Kel.Tanjung Riau Kec.Sekupang Kota Batam

Telepon :

(0778) 5524001 - 0811776606

Fax :

-

Email :

sman24batam@gmail.com

Website :

https://www.sman24batam.sch.id

Media Sosial :